Serial Youtube “Medok Pendekar Jari Sakti” Padukan Iklan Soft Sell dan Hard Sell

[Promoted] Serial Youtube “Medok Pendekar Jari Sakti” Padukan Iklan Soft Sell dan Hard Sell - Dari dulu hingga saat ini, semakin beragam cara-cara yang dilakukan praktisi iklan dalam memproduksi sebuah iklan. Konten beserta isi pesan dan makna dalam iklan juga semakin bervariatif. Terdapat dua jenis iklan berdasarkan pesan yang disampaikan, yaitu soft sell dan hard sell. Seperti yang kamu tahu, iklan hard sell sendiri merupakan iklan yang pesan penjualannya bersifat langsung kepada konsumen. Sedangkan iklan soft sell, pesan penjualannya disampaikan secara halus, bahkan terkadang pesan marketing-nya tidak disampaikan sama sekali. Tujuannya tidak lain sebagai penekanan emosional kepada penonton.


Namun dua jenis iklan ini juga bisa dipadukan. Penggabungan iklan soft sell dan hard sell ini menjadi teknik yang cukup bagus dalam mengemas iklan. Seperti iklan website jual beli Bukalapak.com yang ada di channel Youtube-nya. Bukalapak membuat serial film pendek berjudul “Medok Pendekar Jari Sakti”, di mana dalam film pendek ini, iklan di dalamnya memadukan antara soft sell dan hard sell.

Gaya Baru dalam Iklan


Sumber Foto: Komunikasia.com

Serial film pendek iklan Bukalapak merupakan sesuatu yang baru dalam mengemas iklan. Karena selain menggunakan teknik soft sell dan hard sell, iklan ini cocok ada di Youtube karena sasaran website jual beli Bukalapak sendiri yaitu pengguna internet.



Menurut data statistik berikut ini yang memperlihatkan bahwa setiap tahun jumlah pertumbuhan pengguna internet semakin meningkat di Indonesia, hal ini bisa menjadikan dasar pertimbangan dalam membuat teknik soft sell dan hard sell yang tepat sasaran. Sehubungan dengan hal itu, mari kita simak bersama mengenai teknik soft sell dan hard sell.

• Sisi Soft Sell


Sumber Foto: 1.bp.blogspot.com

Agar nikmat ditonton oleh para penonton Youtube, hal-hal seperti pembentukan karakter, jalan cerita, musik serta sinematografi dalam film pendek menjadi pendukung iklan ini dari segi soft sell.

Mas Medok merupakan orang desa yang tinggal di kota dan dikenal masyarakat mempunyai logat jawa atau cara berbicara ‘medok’ dan mempunyai kekuatan jari super kuat. Dengan jarinya, dia bisa menjadi pahlawan dan melawan kejahatan. Mas Medok di sini menjadi karakter utama dalam iklan serial film pendek Bukalapak.com. Karakternya yang unik dan lucu menjadi ciri khas dalam iklan itu sendiri.

Iklan ini juga membuat penonton menjadi sangat dekat karena mengambil jalan cerita seputar kehidupan sosial yang ada di masyarakat. Selain menginspirasi dan menyentuh hati, banyak juga pelajaran yang bisa di ambil dalam setiap episode iklan berbentuk film pendek ini.

Selain itu musik dalam film serta proses pengambilan gambar dan editing juga diperhatikan dengan baik, sehingga penonton juga tidak bosan menontonnya.

• Sisi Hard Sell


Sumber Foto: 123rf.com

Dalam sisi hard sell, di akhir setiap serial film pendek iklan ini selalu berbentuk solusi, yaitu ajakan Mas Medok untuk berjualan di Bukalapak. Selain itu, hard selling di sini juga berupa penggunaan tagline yang sering dikatakan karakter Mas Medok dalam setiap episodenya yaitu, “Dengan jari, bisa jadi pahlawan.” Dimana tagline tersebut juga dipakai di beberapa iklan Bukalapak di televisi.

Dilansir dari Vulcanpost.com,
“Google merilis Top 10 Iklan Video selama enam bulan terakhir dan Bukalapak masuk dalam jajaran tiga besar terpopuler dari 10 brand”.

Kesuksesan Bukalapak dalam masuk sebagai Top 10 Iklan Google berkat video Mas Medok yang merupakan bagian dari kampanye pahlawan.
Loading...

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.